Wednesday, August 16, 2006
Ketika Tubuh enggan di ajak istirahat
ada hampir sebulan ini aku di depan komputer tampa henti,jangankan untuk mandi makan aja engga kerpikiran, entah knapa tubuhku serasa enggan di ajak istirahat padahal selama 3 bulan aku lagi engga kerja (alias nganggur),cape yang aku rasakan serasa tidak di respon oleh tubuh ini,kelopak mata ini serasa lampu aquarium yang tiada hentinya mengawasi ikan-ikan yang berenang.ingin rasanya tidur lelap, tapi entah kapan.tubuh ini serasa menyiksa aku,menyiksaku pelan2,ingin rasanya aku tidur ya tidur yang amat tetap,aku mendambakan itu,tp apakah selamanya aku tertidur,entahlah aku sendiri engga tau.....or kasur , bantal ,and selimut yang selalu menemaniku waktu tidur aku sangat merindukan mu,entak kapan kita berjumpa lagi..............
Thursday, August 03, 2006
Senang Kesal & Penyesalan
Malam ini aku mendapat berita bahagia karena seorang teman mendapatkan kebahagian , aku senang melihat wajahnya yang berseri dan menebarkan senyuman yang sangat aku sukai , tapi aku tak dapat membohongi diriku bahwa ada goresan di hati ini yang membuat aku tak bisa bicara atau menatap senyuman yang sangat aku sukai itu , entah aku cemburu atau kesal . aku sangat mengagumin sosok dan kepribadiannya ,mungkin aku yang salah terlalu memendam and berharap akan mimpi , aku ga tahu harus lari kmana dan bercerita pada sapa , karena dialah tempat aku bercerita dan tempat aku mengadu . tapi aku berdoa agar dia bahagia selamanya
Rangkaian bunga sudah aku siapkan
Kata - kata sudah aku rangkai
Untuk memikat dirimu
tapi knapa bunga itu cepat layu
knapa rangkayan kata - kata itu menjadi coretan - coretan anak kecil
kenapa knapa
Rangkaian bunga sudah aku siapkan
Kata - kata sudah aku rangkai
Untuk memikat dirimu
tapi knapa bunga itu cepat layu
knapa rangkayan kata - kata itu menjadi coretan - coretan anak kecil
kenapa knapa
Wednesday, August 02, 2006
APAKAH ALLAH ITU ADA
Ada seorang pemuda yang lama sekolah di negeri paman Sam kembali ketanah air. Sesampainya dirumah ia meminta kepada orang tuanya untuk mencari seorang Guru agama, kiai atau siapapun yang bisa menjawab 3 pertanyaannya. Akhirnya Orang tua pemuda itu mendapatkan orang tersebut.
Pemuda: Anda siapa? Dan apakah bisa menjawab pertanyaan-pertanyaan saya?
Kyai : Saya hamba Allah dan dengan izin-Nya saya akan menjawab pertanyaan anda
Pemuda: Anda yakin? sedang Profesor dan banyak orang pintar saja tidak mampu menjawab pertanyaan saya.
Kyai : Saya akan mencoba sejauh kemampuan saya
Pemuda: Saya punya 3 buah pertanyaan1. Kalau memang Tuhan itu ada, tunjukan wujud Tuhan kepada saya2. Apakah yang dinamakan takdir3. Kalau syetan diciptakan dari api kenapa dimasukan ke neraka yang dibuat dari api,tentu tidak menyakitkan buat syetan Sebab merekamemiliki unsur yang sama. Apakah Tuhan tidak pernah berfikir sejauh itu?
Tiba-tiba Kyai tersebut menampar pipi si Pemuda dengan keras.
Pemuda (sambil menahan sakit): Kenapa anda marah kepada saya?
Kyai : Saya tidak marah...Tamparan itu adalah jawaban saya atas 3 buah pertanyaan yang anda ajukan kepada saya
Pemuda: Saya sungguh-sungguh tidak mengerti
Kyai : Bagaimana rasanya tamparan saya?
Pemuda: Tentu saja saya merasakan sakit
Kyai : Jadi anda percaya bahwa sakit itu ada?
Pemuda: Ya
Kyai : Tunjukan pada saya wujud sakit itu !
Pemuda: Saya tidak bisa
Kyai : Itulah jawaban pertanyaan pertama: kita semua merasakan keberadaan Tuhan tanpa mampu melihat wujudnya.
Kyai : Apakah tadi malam anda bermimpi akan ditampar oleh saya?
Pemuda: Tidak
Kyai : Apakah pernah terpikir oleh anda akan menerima sebuah tamparan dari saya hari ini?
Pemuda: Tidak
Kyai : Itulah yang dinamakan Takdir
Kyai : Terbuat dari apa tangan yang saya gunakan untuk menampar anda?
Pemuda: kulit
Kyai : Terbuat dari apa pipi anda?
Pemuda: kulit
Kyai : Bagaimana rasanya tamparan saya?
Pemuda: sakit
Kyai : Walaupun Syeitan terbuat dari api dan Neraka terbuat dari api,Jika Tuhan berkehendak maka Neraka akan Menjadi tempatmenyakitkan untuk syeitan.
NB: Kiriman dari seseorang saya lupa.
Subscribe to:
Posts (Atom)